Nama ilmiah tumbuhan widuri adalah Calotropis gigantea (L.) Aiton f.
Kandungan kimia daun widuri antara lain saponin, flavonoid, polifenol, glukosida kalotropin, sedikit damar, alban, an fluavil. Saponin, flavonoida damar pahit (kuning), damar asam (hitam) juga terdapat pada akar.
Gambar daun widuri (sumber : google.com) |
Penyakit yang dapat disembuhkan dan cara penggunaannya :
Kudis
Lima gram daun widuri segar dicuci bersih, lalu ditambahkan ¼ sendok teh kapur. Tumbuk bahan sampai lumat dan oleskan ramuan tersebut ke bagian yang kudis.
Batuk
Ambil 200-600 mg serbuk akar widuri kering, lalu cuci bersih. Seduh bahan dengan air panas, saring, setelah dingin minum air rebusannya sekaligus.
Campak atau Gabag (morbili)
Cuci bersih 15 g daun widuri segar, 10 g kunyit (cucuma longa L.), 15 g daun asam muda (tamarindus indica L.), 15 g pegagan (centella asiatica (L) urban). Rebus bahan dalam 3 gelas air hingga tersisa 1 ½ gelas. Setelah dingin, saring air rebusan. Minum ramuan 2 kali sehari, masing-masing ¾ gelas, bersama 1 sendok makan madu.
Sakit Gigi
Gunakan sekitar 3-4 tetes getah widuri untuk melepas gigi atau geraham yang busuk. Hati-hati jangan sampai kena gigi yang sehat.
Kutil
Getah widuri secukupnya ditambah sedikit kapur sirih dioleskan pada kutil. Lakukan pengobatan ini secara rutin sampai kutilnya benar-benar hilang dan sembuh.
Catatan : Seluruh tanaman ini bersifat racun sehingga pemakainya dilakukan lebih bijaksana. Wanita hamil dianjurkan untuk tidak minum ramuan ini.
Seperti biasanya penjelasan kali ini tentang khasiat daun widuri bagi kesehatan tubuh yang berguna untuk mengobati berbagai jenis penyakit seperti di atas yang saya jelas dan semoga infonya bermanfaat buat kita semua.